In Tips

Perawatan Rambut ala Salon di Rumah

PERAWATAN TEPAT AGAR RAMBUT SEHAT DAN KUAT

Rambut rontok karena patah bisa jadi merupakan salah satu masalah yang banyak dialami perempuan. Meski begitu, Anda dapat mencegahnya terjadi pada Anda. Bahkan meski Anda tak sempat merawat rambut di salon, Anda dapat melakukannya sendiri dirumah menggunakan perawatan yang tepat.

Mengapa Rambut mudah Rontok ?
Banyak hal yang dapat mengakibatkan rambut rapuh, mudah patah, dan rontok, beberapa diantaranya adalah:
  • Kebiasaan merawat rambut yang kurang baik, misalnya terlalu sering menggunakan sisir yang bergigi rapat, mengikat rambut dengan ketat, maupun kebiasaan mengeringkan rambut dengan hair dryer, catok, ataupun hot curling.
  • Anda sedang menderita anemia atau kekurangan zat besi pada sel darah merah. Zat besi merupakan zat yang diperlukan untuk kesehatan folikel rambut.
  • Tingkat stress yang tinggi disertai gaya hidup yang kurang sehat, misalnya kurang berolahraga, kurang istirahat, program diet yang kurang tepat sehingga mengakibatkan kekurangan protein, dan lain-lain.
  • Anda memiliki masalah pada kulit kepala ataupun karena hal-hal yang berkaitan dengan faktor keturunan.

Agar rambut tetap sehat dan kuat, Anda perlu melakukan beberapa hal seperti:

  • Cuci rambut secara rutin merupakan hal pertama yang harus Anda lakukan. Kulit kepala dan rambut yang bersih dari debu dan minyak adalah langkah awal menuju rambut kuat. Cucilah rambut Anda setiap hari sehabis beraktivitas dan keringkan dengan handuk.
  • Menyikat dan menyisir rambut dapat menepiskan lapisan pelindung rambut. Oleh karena itu. sisirlah rambut secara perlahan dengan sikat atau sisir bergigi jarang atau lebar. Hindari menyisir pada kondisi rambut basah.
  • Hindari menggosok-gosok rambut pada saat dikeringkan, usap saja rambut secara perlahan atau bungkus dengan handuk selama kurang lebih lima menit.
  • Konsumsi makanan bergizi, terutama makanan yang kaya protein dan zat besi, seperti ikan, telur, kacang kedelai, dan lain-lain. Protein sangat penting untuk pertumbuhan rambut.
Selain itu, agar rambut indah Anda tetap sehat ternutrisi, penggunaan hampo dan kondisioner saja tidak cukup. Tambahkan perawatan harian Anda dengan rutin menggunakan masker rambut bilas.

Koran Nova 1241/XXIV

Read More

Share Tweet Pin It +1

0 Comments

Aku (Simu)

My photo
: Tuang kata, ukir makna, pena menari, acak akal, kaya-karya.

Comments